Purnawirawan TNI-Polri Kompak Dukung Agenda Perubahan Anies Baswedan

NATA INDONESIA – Menjelang perhelatan Pemilu 2024, puluhan purnawirawan perwira tinggi dari TNI dan Polri yang tergabung dalam Forum Komunikasi Purnawirawan TNI Polri untuk Perubahan dan Persatuan (FKP3), gelar diskusi dan silaturrahmi di rumah kediaman Anies Baswedan, Lebak Bulus, Cilandak (06/10/2023).

Kedatangan para mantan jenderal tersebut juga semakin memantapkan langkah ke depan dan membahas hal teknis dan praktis terkait untuk mendorong perubahan sejalan dengan visi misi yang diusung oleh Bacapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN).

“Kita diskusikan langkah-langkah yang akan dikerjakan ke depan, ini bukan perjumpaan pertama dan sudah berlangsung berkali-kali. Sekarang kita mulai melangkah pada hal-hal yang lebih praktis,” jelas Anies di kediamannya usai acara silaturrahmi berlangsung.

Baca Juga:  Najwa Shihab dan Khofifah Dilirik jadi Tim Pemenangan Anies-Cak Imin

“Saya dan Gus Imin menyampaikan rasa hormat dan terima kasih atas dukungan, kerja luar biasa para purnawirawan untuk mendorong perubahan, hal tersebut mendasari kita semua merapatkan barisan,” tambahnya.

Selain itu, Anies juga menjelaskan komitmen dan harapannya untuk mewujudkan Indonesia yang lebih adil, terwujudnya penegakan hukum yang baik, dan mudahnya akses kebutuhan pokok masyarakat.

“Lapangan pekerjaan lebih mudah, biaya pendidikan yang murah, sistem kesehatan yang lebih sederhana dan juga kita sepakat ingin Indonesia yang mandiri, serta berwibawa di gelanggang internasional”, paparnya.

Baca Juga:  Wonosobo Dinilai Layak Contoh Daerah Penurunan Angka Stunting

Sementara itu, salah satu purnawirawan tinggi Jenderal TNI (Purn) Fachrul Razi menyatakan bahwa ada kesamaan terkait perubahan yang diusung AMIN dan semangat perubahan yang ingin didorong para purnawirawan tinggi.

“Demikian tadi kami mencoba mendalami perubahan. Kami khawatir perubahan itu dianggap sebagai sesuatu yang sangat drastis, tapi ternyata beliau menjelaskan dengan sangat baik, dan sangat masuk akal, dan juga sangat beretika,” tutur Razi

Baca Juga:  Surat Cinta Tahanan WN Israel untuk Pejuang Palestina

Razi juga menyampaikan perubahan itu bukan sesuatu yang menakutkan “Tapi sesuatu yang sangat terpelajar dan itu dilakukan demi Kesatuan Republik Indonesia yang lebih baik”, tandasnya.

Berikut daftar perwakilan purnawirawan Pati TNI Polri yang menghadiri pertemuan di kediaman Anies, antara lain: Jenderal TNI (Purn) Fachrul Razi. Letjen TNI (Purn) Sutiyoso. Laksdya TNI (Purn) Deddy. Mayjen TNI (Purn) Jul Effendi. Mayjen TNI (Purn) Syaiful Rizal. Mayjen TNI (Purn) Sunarko. Mayjen TNI (Purn) Gadang. Marsda TNI (Purn) Iman Sudrajat. Irjen Pol (Purn) Anas Yusuf. (rasadi/red)