Nata Indonesia – Panduan perjalanan wisata Sumenep bagi wisatawan sangat membantu ketika ingin mengeksplore beberap destinasi wisata di Kota Keris ini. Panduan ini bisa membantu efesiensi waktu dan menjadi petunjuk arah.
Kabupaten Sumenep memiliki banyak destinasi wisata yang memukau dan sangat memanjakan mata. Di antaranya, Pantai Sembilan, Slopeng, Lombang, Gili Labak, Giliyang (pulau okisgen). Destinasi wisata yang disebut ini merupakan wisata alam yang banyak dikunjungi oleh wisatawan.
Selain itu, Sumenep juga memiliki wisata relegi dan kebudayaan yang setiap hari ramain pengunjung baik dari kota yang ada di pulau Madura atau dari luar kota. Di antaranya, Asta Tinggi, Masjid Jamik Sumenep, Keraton Sumenep, Museum, Atas Gumok, Paseran Makam Joko Tole, Gunung Pajuddan, Asta Sayyid Yusuf, dan Asta Katandur.
Dari daftar wisata yang disebutkan di atas berikut kami akan uraikan panduan perjalanan wisata Sumenep untuk menuju destinasi wisata tersebut untuk mempermudah perjanan wisatawan.
Panduan Perjalanan Wisata Sumenep
Panduan Perjalanan Wisata Alam Sumenep bisa digunakan sebagai petunjuk arah bagi wisatawan yang membawa kendaraan sendiri atau memakai jasa angkutan umum.
Panduan Perjalanan Wisata Sumenep – Pantai Sembilan
Pantai Sembilan merupakan pantai dengan pasir putih yang berada di kecamatan atau Pulau Gili Genting, salah satu pulau Kabupaten Sumenep yang masih dekat daratan Sumenep.
Untuk berkunjung ke sana wisatawan bisa melalui Kecamatan Saronggi yang ada di selatan Kota Sumenep. Misal perjalanan dari Surabaya, wisatawan yang menaiki Bus antar provinsi bisa turun di Kecamatan Saronggi. Kemudian naik angkot umum atau ojek ke pelabuhan Desa Tanjung. Kemudian wisatawan di sana naik perahu sekitar perjalanan laut 25 menit.
Lihat Peta Pantai Sembilan ini
Sementara bagi wisatawan yang membawa kendaraan pribadi, di sekitar pelabuhan Desa Tanjung telah disediakan tempat jasa penitipan kendaraan, baik roda dua atau roda empat.
Wisatawan dari pelabuhan Tanjung akan langsung dibawa menuju Pelabuhan Pantai Sembilan yang berada di Desa Beringsang, Kecamatan Gili Genting Kabupaten Sumenep.
Panduan Perjalanan Wisata Pantai Slopeng Sumenep
Pantai Slopeng berada di sisi pantai utara Sumenep. Panduan wisata ke sana yakni, dari Kota Sumenep wisatawan ada dua jalur yang bisa ditempuh. Pertama lewat Kecamatan Manding. Kedua lewat jalur jalan raya Kecamatan Rubaru. Kendati demikian, jalur yang lebih mudah sebgai panduan wisata Sumenep yakni mengikuti jalur yang pertama.
Pantai Slopeng berada di Kecamatan Dasuk. Dari pusat Kota Sumenep wisatawan lewati jalan Pamolokan, terus ke utara melawati Kecamatan Manding, terus mutar ke barat ikuti jalan utama Jl ke Kecamatan Dasuk. Ketika sudah dekat ke lokasi Pantai Slopeng wisatwan akan disambut dengan simbol. Total jarak dari jantung kota sekitar 21 Km.
Sementara bagi wisatawan yang tidak menaiki kendaraan pribadi bisa mengikuti panduan wisata ini agar. Wisatawan yang naik bus dan turun di Terminal Arya Wiraja, ikut ojek untuk menuju tempat angkotan umum di Pamolokan. Nah dari sana angkota akan langsung mengantar ke Pantai Slopeng.
Berikut ini Peta Panduan Perjalanan Wisata Sumenep ke Pantai Slopeng yang bisa diikuti untuk mempermudah perjalanan. Klik gambarnya.
Panduan Perjalanan Wisata Sumenep ke Pantai Lombang
Wisata Pantai Lombang Sumenep dikenal pula sebagai pantai cemara. Karena lanscap pantai ini menyuguhkan pemandangan pasir putih dengan ribuan pohon cemara. Bahkan juga sudah dibikin lagu rege lho …!
Perjalanan ke Pantai Lombang dari jantung Kota Sumenep sekitar 29 km atau akan memakan waktu perjanan sekitar 30-40 menit menaiki kendaraan.
Rute terbaik yang bisa ditempu ke Pantai Lombang yanki dari pusat kota ke arah Timur. Lewat jala Raya Kecamatan Gapura, kemudian terus mengikut jalur ke Jl raya Kecamatan Batang-Batang. Seperti gambar di bawah ini.
Wisatawan tanpa kendaraan pribadi bisa naik angkutan umum di Pasar Bangkal Sumenep. Di sana pilih angkutan umum menuju kecamatan Batang-Batang.
Atau bagi wisatwan yang ingin menikmati indahnya perjalanan dengan alam terbuka bisa menaiki motor dengan menyewa pada rental-rental yang ada di Sumenep. Kami rekomendasikan ini jika ingin menikmat sewa motor di Sumenep.
Panduan Wisata Pantai Gili Labak
Pulau ini cukup jauh dari pusat kota Sumenep. Gila Labak juga merupakan salah satu kepulauan Sumenep dari sekitar 126 pulau.
Ada beberpa jalur untuk menuju Gili Labak. Pertama lewat Jalur Pelabuhan Kalianget yang ada di sebelah timur dari jantung kota Sumenep. Jadi pertama Wisatwan mesti ke Pelabuhan Kalianget dulu. Bisa naik angkutan umum dari Terminal Arya Wiraraja.
Gili Labak dari pelabuhan Kaliang berjarak sekitar 12 kilo, wisatawan bisa menaiki kapal boat untuk mencapai Gili Labak. Pemerintah sendiri belum menyediakan transportasi reguler.
Pilihan jalur lain adalah lewa Desa Kombang yang ada di Pulau Talango. Wisatwan menaiki kapal tongkang perjalanan laut sekitar 15 menit karena jaraknya memang sangat dekat dari pelabuhan Kalianget.
Beberapa traveler memilih menggunakan jalur ini karena: 1. Penyebrangannya lebih singkat. 2. Biaya lebih murah.
Dari Desa Kombang ini, wisatawan mesti menyewa perahu jelajah yang harganya cukup murah dengan urunan. Biaya sewa sekitar Rp 900 ribu untuk 10 orang.
Panduan Wisata Giliyang atau Pulau Oksigen
Giliyang merupakan salah satu destinasi wisata kebanggan Sumenep dan Indonesia. Pasalnya pulau ini telah dinobatkan sebagai pulau dengan oksigen tebaik kedua di Dunia. Alhasil pulau ini juga dijuluki sebagai pulau kesehatan.
Untuk ke Pulau Giliyang, wisatwan dari pusat menaiki kendaraan menuju ke Pelabuhan Kecamatan Dungkek. Jarak dari jantung kota sekitar 30 km.
Dari pelabuhan ini wisatawan numpang kapal yang berjarak tempuh sekitar 30 menit perjalanan laut.
Panduan Perlengkapan Wisatawan
Selain panduan wisatawan Sumenep yang mesti dipahami, wisatwan yang ingin mengnjungi salah satu dari destinasi wisata alam Sumenep yang di sebutkan di atas, bisa memabawa perlengkepan seperti peralatan piknik. Seperti alas duduk, peralatan makan, baju ganti dan tenda yang ingin menetap dalam beberapa hari.
Khusus Giliyang dan Pantai Sembilan, wisatwan bisa mengelili pulau dengan menyewa motor yang sudah disediakan oleh masyarakat setempat. Jadi sediakan uang lebih untuk menikmati keindahan pantai-pantai tersebut.
Demikian panduan perjalanan wisata alam Sumenep yang direkomendasikan nataindonesia.com sebagai gambaran untuk ke Sumenep.